Pengertian Fasad Bangunan
Bangunandasar.blogspot.com - Banyak istilah yang terdapat di dunia pembangunan. Kita harus dapat mengerti istilah-istilah yang terdapat didalam ilmu bangunan. Salah satu istilah yang sering kita dapatkan adalah Fasad. Mungkin diantara kita jarang sekali mendengar istilah yang satu ini, akan tetapi istilah ini mengandung makna yang cukup penting dalam satu bangunan.
Menurut Wikipedia Fasad adalah suatu sisi luar atau eksterior sebuah bangunan, umumnya terutama yang di makasud adalah bagian depan, akan tetapi terkadang juga bagian samping dan belakang bangunan. Istilah ini berasal dari bahasa perancis yang secara harfiah berarti "depan" atau "muka".
Didalam dunia pembangunan atau arsitektur, Fasad Bangunan sering kali berarti suatu hal yang paling penting dari sudut pandang desain, karena ia memberikan suasana bagi bagian-bagian bangunan lainnya. Terdapat banyak Fasad yang memiliki nilai sejarah, sehingga peraturan-peraturan penetapan zona lokal atau undang-undang lainnya umumnya di buat untuk sangat membatasi atau bahkan melarang pengubahan mereka.
Baca Juga : Cara Membuat Background di 3ds Max
Karena letaknya yang terluar dari bangunan, Fasad ini menjadi terpenting dan menjadi bagian yang paling rentan terhadap cuaca. Apalagi jika kita berada di negara dengan iklim tropis, atau negara-negara yang cuaca nya sering berubah-ubah tentu sangat berbahaya untuk bangunan kita. Maka dari itu kalian harus memperhatikan hal-hal di bawah ini.
Pintu dan Jendela
Bagian yang terpenting yang perlu kita perhatikan adalah bagian terluar bangunan salah satu nya adalah Pintu dan Jendela. Jika tidak di perhatikan, pintu dan jendela anda hanya memiliki usia tak lama.
Baca Juga : Pengertian Ruko dan Fungsinya
Dinding
Kalian pasti sering melihat bagian dinding terluar yang cepat rusak, itu karena perubahan cuaca yang terjadi setiap hari yang mengikis kekuatan dinding terluar anda.
Atap
Nah yang satu ini sudah jelas perlu kalian perhatikan karena atap adalah pelindung anda saat anda berada di bagian dalam rumah anda.
Balkon
Bagian ini juga penting anda perhatikan, karena saat berada di tempat ini akan terasa tidak nyaman kalau keadaannya tidak terawat.
Baca Juga : Cara Menentukan Ukuran Tangga Minimalis dan Jumlah Anak Tangganya
Begitulah sedikit pembahasan tentang pengertian fasad bangunan. Terimakasih sudah mengunjungi blog kami dan membaca artikel tentang Pengertian Fasad Bangunan. Semoga artikel diatas bermanfaat untuk kalian semua.
Posting Komentar untuk "Pengertian Fasad Bangunan"