[2022] Harga Cat Genteng & Rekomendasi Cat Genteng Terbaik


Harga Cat Genteng – Rumah memang akan terlihat lebih indah apabila perpaduan warna yang digunakan sangatlah tepat. Bukan hanya dinding atau tembok rumah saja yang dapat kalian cat, pagar rumah dan genteng juga saat ini banyak diwarnai untuk menambah kesan mewah serta elegan.





Cat sendiri memiliki banyak jenis dan kegunaannya, dimana setiap pabrikan cat ternama seperti AVIAN, Nippon, Jotun dan lainnya memiliki jenis-jenis cat yang dapat kalian pilih sesuai dengan selera dan kebutuhan, salah satunya adalah cat genteng.










Genteng merupakan salah satu dari beberapa jenis atap rumah yang banyak digunakan oleh masyarakat atau bisa dikatakan sebagai pilihan utama untuk atap rumah. Dimana genteng juga diklaim memiliki kekuatan yang lebih baik dibandingkan dengan jenis penutup atap lainnya.





Pewarnaan pada genteng juga bukan hanya mampu menambah kesan mewah dan elegan pada sebuah rumah, disisi lain warna yang diaplikasikan pada genteng juga dapat membuat genteng menjadi anti bocor dan tahan jamur.





Harga Cat Genteng & Rekomendasi Cat Genteng Terbaik





Harga Cat Genteng




Banyak sekali jenis cat genteng yang saat ini dijual dipasaran, untuk lebih jelasnya langsung saja kalian simak ulasan menarik dan terlengkap mengenai daftar harga cat genteng dan rekomendasi cat genteng terbaik yang telah ahlikuli.com siapkan berikut ini.





Fungsi Cat Genteng





Fungsi Cat Genteng




Berbicara mengenai fungis dari cat genteng, ada beberapa manfaat yang dapat kalian peroleh ketika memutuskan untuk mengecat genteng rumah kalian, diantaranya adalah sebagai berikut.





  • Mampu menambah kesan mewah dan elegan pada sebuah bangunan
  • Mampu melindungi dari sengatan sinar matahari secara langsung
  • Terhindar dari tumbuhnya lumut dan jamur




Rekomendasi Cat Genteng Terbaik





Rekomendasi Cat Genteng Terbaik




Buat kalian yang mungkin sedang mencari merk cat genteng terbaik yang berkualitas, dibawah ini kami juga sampaikan beberapa rekomendasi cat genteng terbaik yang dapat kalian lihat di bawah ini.Mowilex Roof Paint





  • Mowilex Roof Paint
  • Dulux Weathershield Roof Paint
  • Matex Nippon Paint
  • Avian Paint-Avitex Roof
  • Belazo Roof Paint
  • Envi Roof Paint
  • Tamitex Standard Galon
  • Propan Glasskote
  • Jotun Jotaproof
  • No Drop
  • Nippon Roof Coating




Ciri-Ciri Cat Genteng Terbaik





Ciri Ciri Cat Genteng Berkualitas




Ada beberapa ciri-ciri cat genteng terbaik yang wajib kalian ketahui. Lebih jelasnya kalian dapat simak informasinya berikut ini:





  • Memiliki daya lekat yang baik terhadap semua jenis permukaan genteng yang berbeda bahan dasar
  • Tahan jamur yang dapat muncul ketika musim hujan mulai reda
  • Tidak rembes karena dibekali lapisan waterproofing yang berkualitas
  • Tahap terhadap perubahan cuaca yang ekstrim dan tidak mudah terkelupas




Harga Cat Genteng Terlengkap





Harga Cat Genteng Terlengkap




MEREKUKURANHARGA
Puffin Cat Genteng4 KgRp 44.000
Puffin Cat Genteng20 KgRp 428.000
Yoko4 KgRp 98.000
Matek Nippon Paint2.5 LiterRp 110.000
Dulux Weathershield Roo20 KgRp 172.000
Starlex1 KgRp 35.000
Nippon Paint Roof2.5 KgRp 225.000
Cisangkan Cat Genteng5 LiterRp 350.000
Afatex4.5 KgRp 120.000
Matex2.5 KgRp 107.000
Envi4 KgRp 173.000
Tamitex4 KgRp 159.000
Belazo2.5 LiterRp 164.000
Express1 KgRp 40.000
Disnilux2.5 LiterRp 127.000
Penta Genteng2.5 LiterRp 123.000
Tamitex Genteng2.5 LiterRp 167.000
Jotun jotaroof2.5 LiterRp 147.000
Sika-Raintite1 KgRp 53.900
Nippon Paint Matex1 LiterRp 47.900




Tips Membeli Cat Genteng





Tips Memilih Cat Genteng




Sebelum kalian memutuskan untuk membeli cat genteng, alangkah baiknya juga untuk memahami beberapa tips yang telah ahlikuli siapkan di bawah ini:





  • Tanyakan kepada tukang bangunan yang membantu kalian menyelesaikan pembangunan atau merenovasi rumah
  • Cari informasi ke toko bangunan untuk mendapatkan detail informasi dan spesifikasi cat yang paling rekomendasi
  • Lakukan validasi dengan membandingkan tiap kandungan dan bahan dasar cat yang ada pada tabel spesifikasi serta bandingkan pula harganya
  • Jika menemukan cat beda merek dengan spesifikasi sama, pilih merek cat yang dibanderol dengan harga mahal
  • Tentukan juga warna pilihan kalian sesuai dengan merek cat genteng




Cara Pengecatan Genteng yang Baik dan Benar





Cara Mengecat Genteng




Umumnya proses pengecatan genteng ini dilakukan dengan cara disemprot maupun menggunakan kuas cat. Proses tersebut sebenarnya tergantung pada bahan genteng yang kalian gunakan. Perbedaan proses ini juga bertujuan agar kandungan pada cat dapat diserap dengan baik oleh genteng rumah kalian. Di bawah ini tips mengecat genteng yang baik dan benar:





  • Genteng dengan bahan beton dan keramik, proses pengecatan dapat dilakukan dengan menggunakan kuas
  • Untuk genteng menggunakan bahan dasar seng, zincalume, spandek dan metal, kalian dapat menggunakan proses pengecatan dengan cara disemprot
  • Untuk hasil yang maksimal, lakukan pengecatan hingga 2 kali pelapisan.




Nah itulah beberapa pembahasan lengkap mengenai harga cat genteng yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat ahlikuli.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.


Posting Komentar untuk "[2022] Harga Cat Genteng & Rekomendasi Cat Genteng Terbaik"