Harga Cat Belazo – Pemilihan warna cat rumah yang tepat terkadang membutuhkan banyak pertimbangan, mulai dari jenis dan juga merk cat. Ada banyak sekali jenis dan merk cat yang hadir di pasaran dengan kualitas yang berbeda-beda, ada yang baik dan ada pula yang buruk.
Rumah dengan konsep apapun tentunya harus diselaraskan dengan pemilihan warna yang kontras agar rumah memiliki visual yang indah dan elegan. Terkadang pemilih cat yang salah dapat membuat tampilan rumah menjadi sangat buruk dan mengecewakan.
Daftar Isi
Berbicara mengenai warna, ada beberapa jenis cat tembok baik untuk interior maupun eksterior yang dapat kalian pilih sesuai dengan kebutuhan dan budget. Salah satu merk cat yang kami rekomendasikan disini adalah Belazo. Cat Belazo memiliki beragam jenis cat, mulai dari cat tembok, cat kayu dan lain sebagainya.
Harga cat Belazo juga tergolong terjangkau, namun untuk soal kualitas tidak kalah saing dengan beberapa merk cat kenamaan seperti CAT JOTUN, Nippon Paint, Avian dan lainnya. Baiklah untuk lebih jelasnya langsung saja kalian simak tabel daftar harga cat Belazo semua jenis dan ukuran terbaru yang telah ahlikuli siapkan di bawah ini.
Harga Cat Belazo Semua Jenis & Ukuran Terbaru
Jenis Cat Belazo Terbaik
Perlu kalian ketahui bahwa Belazo memiliki beberapa jenis cat, diantaranya adalah Belazo Maxima, Climagard, Kidzdream, Roof Paint dan Woodstain. Untuk lebih jelasnya mari simak penjelasannya satu per satu berikut ini.
1. Belazo Maxima
Cat yang satu ini merupakan salah satu jenis cat yang bagus untuk interior ruangan. Keunikan dari cat ini adalah memiliki aroma lavender yang istimewa dan rendah akan kandungan racun. Belazo Maxima sendiri tersedia dalam beberapa kemasan muali dari 1 liter, 2,5 liter dan 20 liter. Dari segi kualitas, Belazo Maxima memiliki bahan dasar yang terbuat dari 100% akrilik berbahan dasar air.
Cat interior yang satu ini juga dilengkapi dengan Multi Function Formula untuk menghasilkan daya rekat dan daya sebar maksimal. Untuk warnanya sendiri kalian dapat memilih sesuai dengan kebutuhan karena Belazo Maxima tersedia dalam berbagai macam pilihan warna yang menarik.
2. Belazo Climagard
Belazo Climagard ini dilengkapi dengan Colour Shield Technology dan juga UV Resistant Colour Pigment yang menjadikan warna dari cat ini tidak mudah pudar meskipun dalam waktu yang sangat lama. Disamping itu, tersedia juga lapisan anti debut dan kotoran.
Harga cat ini bisa dikatakan cukup mahal, dimana untuk 1 liternya saja dibanderol lebih dari Rp 100 ribuan. Bagi kalian yang mencari cat tembok untuk eksterior dan interior, Belazo Climagard bisa menjadi opsi utama untuk kalian pilih.
3. Belazo Kidzdream
Kemudian adal Belazo Kidzdream. Cat yang satu ini telah dilengkapi dengan Stain Proof Anti Graffiti Technology yang terbukti mampu menahan noda, debut dan kotoran agar tidak meresap ke dalam lapisan cat. Kelebihan tersebut menjadikan cat ini mudah dibersihkan tanpa merusakan lapisan cat. Disamping itu, Belazo Kidzdream juga memiliki aroma lavender yang rendah kandungan racun sehingga aman untuk anak-anak.
4. Belazo Roof Paint
Sesuai dengan namanya, yakni Belazo Roof Paint, cat ini khusus untuk bagian atap rumah. Kelebihan dari cat ini yakni telah dilengkapi dengan Elastromeric Finish Formula dan bahan pewarna anti UV yang berfungsi untuk menahan sinar matahari dan melindungi permukaan genteng dari jamur dan juga lumut.
Lapisan yang ada di dalam cat ini juga mampu mencegah retak rambut pada genteng yang kerap menjadi penyebab utama terjadinya kebocoran. Selain genteng, cat ini juga dapat diaplikasikan pada permukaan besi, baja, seng dan juga tembok.
5. Belazo Graniteur
Kemudian ada Belazo Graniteur yang merupakan salah satu jenis cat dekoratif yang mampu menciptakan efek granit pada permukaan tembok. Cat ini dapat di aplikasikan untuk interior maupun eksterior. Hasil cat yang unik menjadikan cat ini banyak digemari oleh masyarakat saat ini.
6. Belazo Woodstain
Dan yang terakhir adalah Belazo Woodstain. Cat ini merupakan cat kayu terbaik yang mampu menjaga dan memperindah permukaan kayu agar lebih alami. Belazo Woodstain juga dapat digunakan untuk interior maupun eksterior yang mana telah dilengkapi juga dengan formula khusus unutk melindungi permukaan kayu dari hujan dan sinar matahari.
Daftar Harga Cat Belazo
Untuk informasi mengenai daftar harganya, di bawah ini dapat kalian simak daftar harga terlengkap semua jenis dan ukuran cat Belazo berikut ini.
Cat Belazo | Ukuran | Harga |
---|---|---|
Belazo Maxima | 1 Liter | Rp 73.000 |
Belazo Maxima | 2.5 Liter | Rp 162.000 |
Belazo Maxima | 20 Liter | Rp 1.190.000 |
Belazo Climagard | 1 Liter | Rp 120.000 |
Belazo Climagard | 2.5 Liter | Rp 274.000 |
Belazo Climagard | 20 Liter | Rp 1.980.000 |
Belazo Kidzdream | 1 Liter | Rp 84.000 |
Belazo Kidzdream | 2.5 Liter | Rp 177.000 |
Belazo Kidzdream | 20 Liter | Rp 1.341.000 |
Belazo Woodstain | 1 Liter | Rp 75.000 |
Belazo Wood Filler | 1 Liter | Rp 45.000 |
Belazo Matting Liquid | 0.2 Liter | Rp 10.000 |
Belazo Roof Paint | 2.5 Liter | Rp 191.500 |
Belazo Stonagard | 0.9 Liter | Rp 75.000 |
Belazo Graniteur | 1 Liter | Rp 105.000 |
Belazo Graniteur | 2.5 Liter | Rp 253.000 |
Belazo Stonafil | 250 Gram | Rp 8.000 |
Belazo Age | 1 Liter | Rp 88.000 |
Belazo Age | 2.5 Liter | Rp 210.000 |
Nah itulah beberapa pembahasan lengkap mengenai daftar harga cat Belazo yang dapat kalian simak diatas. Setiap jenis cat diatas tentunnya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat ahlikuli.com sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.
Posting Komentar untuk "Harga Cat Belazo Semua Jenis & Ukuran Terbaru 2022"