Harga Spandek – Rumah merupakan sebuah tempat tinggal dan tempat beristirahat dengan tenang dan nyaman yang dibutuhkan oleh setiap manusia. Tentunya dalam membangun atau membeli rumah impian yang nyaman untuk penghuninya membutuhkan biaya yang cukup besar.
Perlu kalian ketahui, setiap komponen yang ada pada rumah kalian juga akan menentukan nilai jual rumah yang kalian huni. Salah satu komponen atau konstruksi penting yang ada pada rumah yaitu atap, karena atap dapat membuat suasana di dalam rumah menjadi lebih dingin pada siang hari dan menjadikannya hangat ketika malam hari.
Daftar Isi
Tentunya dalam memilih material untuk atap rumah harus menyesuaikan dengan nilai estetika dan fungsi bangunan tersebut. Nah, salah satu jenis atap untuk sebuah bangunan yang saat ini sedang marak digunakan oleh sebagian kalangan masyarakat di Indonesia yaitu atap spandek.
Atap spandek sendiri memiliki berbagai macam jenis yang menarik dan dapat dipilih sesuai dengan keinginan dan kebutuhan bangunan. Bagi kalian yang penasaran apa saja jenis-jenisnya dan berapa harga spandek, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.
Harga Spandek Terbaru 2020 : Per Lembar & Per Meter
Spandek ini memiliki bentuk kotak-kotak yang simetris sehingga sangat cocok untuk diaplikasikan sebagai material atap perumahan maupun industri. Produk ini juga memiliki daya tahan yang bagus serta desain dan modelnya yang terlihat modern. Biasanya, material spandek ini diterapkan pada atap rumah yang ditopang oleh konstruksi BAJA RINGAN.
Jenis-Jenis Spandek
Bagi kalian yang tertarik dan ingin mencoba untuk menerapkan spandek pada atap rumah, maka kalian harus mengerti terlebih dahulu jenis-jenis beserta harga spandek. Berikut akan kami berikan beberapa jenis spandek yang biasa beredar di pasaran.
1. Spandek Warna
Untuk kalian yang kurang menyukai atap polos, maka kalian dapat memilih untuk menggunakan jenis spandek warna. Spandek yang satu ini mempunyai campuran alumunium sebesar 55%, zinc 43% dan silikon sebesar 2%. Sesuai dengan namanya, material ini telah hadir dengan berbagai macam pilihan warna yang dapat kalian pilih sesuai keinginan.
2. Spandek Transparan
Jenis atap spandek yang kedua ini sangat cocok untuk kalian aplikasikan pada carport rumah. Hal itu dikarenakan material jenis ini tidak mempunyai warna atau trasnparan. Selain itu, spandek transparan juga memiliki material plastik atau kaca yang membuatnya menjadi lebih ringan dan murah.
3. Spandek Zincalume
Material spandek zincalume yang satu ini memiliki bahan yang sama persis dengan spandek warna dan hanya dapat dibedakan berdasarkan pelapis yang terdapat pada atapnya. Jenis spandek inilah yang paling banyak digunakan dalam bangunan komersil karena sifatnya yang simpel dan sederhana.
4. Spandek Pasir
Untuk spandek pasir ini biasanya digunakan dalam perumahan minimalis yang dipadukan dengan struktur atap baja ringan. Material jenis ini memiliki bobot yang ringan sehingga menjadikannya aman untuk perumahan. Produk ini juga sudah dilengkapi dengan lapisan pasir yang mampu untuk meredam suara yang jauh lebih baik dibandingkan dengan jenis spandek lainnya.
5. Spandek Lengkung
Sesuai dengan namanya, spandek jenis ini memiliki bentuk permukaan yang melengkung. Spandek lengkung ini memiliki bentuk melengkung yang bervariasi dan bisa kalian sesuaikan dengan kebutuhan konstruksi bangunannya. Harga spandek jenis ini juga cukup terjangkau untuk masyarakat ekonomi kelas menengah ke bawah.
6. Spandek Laminasi
Spandek laminasi ini memiliki bahan dasar aluminium yang sudah diperkuat dengan lapisan foil pada bagian luarnya. Spandek jenis ini memiliki keunggulan ketahanan yang tinggi dan kuat terhadap benturan serta mempunyai usia pakai yang relatif lebih lama dibandingkan dengan spandek jenis lainnya.
7. Spandek Kliplok
Jenis atap spandek yang terakhir yaitu kliplok. Kliplok merupakan salah satu atap yang banyak disukai karena memiliki teknologi pengunci dan pengikat yang sudah terpasang pada atapnya. Dengan adanya sistem ini, akan menjadikan material ini menjadi lebih mudah untuk diterapkan dan membuatnya menjadi lebih tahan terhadap kebocoran.
Daftar Harga Spandek Terbaru & Terlengkap
Biasanya, material spandek ini dijual dengan satuan per meter ataupun per lembar. Di bawah ini adalah beberapa daftar harga spandek yang sudah kami rangkum untuk kalian.
Spesifikasi | Lebar | Tebal | Harga |
---|---|---|---|
Spandek Warna | 0.75 m | 0.30 mm | Rp 58.000 |
Spandek Warna | 0.75 m | 0.35 mm | Rp 68.000 |
Spandek Warna | 0.75 m | 0.40 mm | Rp 78.000 |
Spandek Warna | 0.75 m | 0.40 mm | Rp 88.000 |
Spandek Warna | 0.75 m | 0.50 mm | Rp 98.000 |
Spandek Zincalume | 1 m | 0.25 mm | Rp 50.000 |
Spandek Zincalume | 1 m | 0.30 mm | Rp 60.000 |
Spandek Zincalume | 1 m | 0.35 mm | Rp 70.000 |
Spandek Zincalume | 1 m | 0.40 mm | Rp 80.000 |
Spandek Zincalume | 1 m | 0.45 mm | Rp 95.000 |
Spandek Transparan | 1 m | 0.8 mm | Rp 110.000 |
Spandek Pasir | 1 m | 0.30 mm | Rp 80.000 |
Spandek Pasir | 1 m | 0.35 mm | Rp 90.000 |
Spandek Pasir | 1 m | 0.40 mm | Rp 100.000 |
Spandek Pasir | 1 m | 0.45 mm | Rp 110.000 |
Spandek Pasir | 1 m | 0.50 mm | Rp 115.000 |
Atap Spandek | 1 m | 0.25 mm | Rp 50.000 |
Atap Spandek | 1 m | 0.30 mm | Rp 60.000 |
Atap Spandek | 1 m | 0.35 mm | Rp 70.000 |
Atap Spandek | 1 m | 0.40 mm | Rp 80.000 |
Atap Spandek | 1 m | 0.45 mm | Rp 95.000 |
Atap Spandek | 1 m | 0.50 mm | Rp 105.000 |
Atap Spandek | 1.05 m | 0.25 mm | Rp 43.000 |
Atap Spandek | 1.05 m | 0.30 mm | Rp 54.000 |
Atap Spandek | 1.05 m | 0.35 mm | Rp 60.000 |
Atap Spandek | 1.05 m | 0.40 mm | Rp 75.000 |
Kelebihan dan Kekurangan Spandek
Tentunya setiap material bahan bangunan memiliki karakteristik yang berbeda-beda, termasuk produk spandek ini. Berikut adalah beberapa kelebihan dan kekurangan spandek yang bisa kalian jadikan bahan pertimbangan sebelum membeli dan memasangnya.
1. Kelebihan
- Proses pemasangannya sangat mudah
- Minim terjadinya resiko untuk ambruk ketika diterpa angin besar sekaligus
- Memiliki usia pakai hingga 50 tahun
- Dapat memantulkan panas dengan baik
- Tahan terhadap api
- Bisa di daur ulang dengan mudah
- Spandek sangat ramah terhadap lingkungan
2. Kekurangan
- Akan menimbulkan suara yang cukup berisik apabila terkena air hujan
- Tidak menutup kemungkinan untuk mengalami kepudaran warna dalam waktu yang lebih singkat
- Dapat mengalami kebocoran jika tidak sengaja terbentur oleh benda keras
Demikian penjelasan mengenai jenis-jenis, kelebihan dan kekurangan serta harga spandek yang dapat ahlikuli.com sampaikan. Semoga informasi di atas dapat kalian jadikan acauan ketika hendak membeli material spandek ini. Saran kami, sebaiknya carilah produk spandek yang paling sesuai dengan desain dan konsep rumah serta anggaran dana yang kalian miliki.
Posting Komentar untuk "√ 35 Harga Spandek Terbaru 2022 : Per Lembar & Per Meter"