Ukuran Standar Kasur Tempat Tidur – Memiliki tempat tidur dengan ukuran yang sesuai tentunya akan sangat nyaman untuk beristirahat. Berbicara mengenai hal ini, ukuran tempat tidur sebenarnya telah dibuat standar di seluruh dunia.
Dengan adanya patokan ukuran yang standar, hal ini dapat memudahkan para produsen atau pembuat kasur memproduksinya. Selain itu beberapa bahan penunjang kasur seperti sprei, bed cover dan lainnya juga akan lebih mudah ditentukan.
Daftar Isi
Kemudian untuk jenis bahan pembuatannya juga cukup beragam yang mana nantinya dapat mempengaruhi nilai jual dari tempat tidur itu sendiri. Ukuran standar dari kasur tempat tidur diantaranya Single, Small Double, Double, Queen, King dan Super King.
Sedangkan untuk ukuran tebal biasanya seragam, antara 30 cm untuk spring bed dan 20 cm untuk tipe spon. Baiklah daripada penasaran mengenai ukuran standar kasur tempat tidur, dibawah ini ahlikuli.com telah menyiapkan jenis model kasur dan juga lengkap dengan penjelasannya.
Ukuran Standar Kasur Tempat Tidur : Jenis & Penjelasan
Ukuran Standar Kasur
Adapun untuk ukuran standar kasur tempat tidur yang banyak digunakan oleh orang-orang adalah sebagai berikut.
- Single = 90 x 200 cm
- Small Double = 120 x 200 cm
- Double = 140 x 200 cm
- Queen = 160 x 200 cm
- King = 180 x 200 cm
- Super King = 200 x 200 cm
Jenis Kasur Tempat Tidur
Perlu kalian ketahui bahwa secara internasional ada beberapa ukuran kasur yang dikenal fase telah banyak digunakan oleh masyarakat. Umumnya ukuran tersebut hanya berbeda pada lebar kasur saja, sementara panjangnya tetap sama, yakni 200 cm atau 2 meter. Di bawah ini ada beberapa ukuran standar kasur yang banyak dijual di Indonesia.
1. Single Size Bed 90 x 200
Tempat tidur dengan ukuran yang satu ini memang cukup kecil dan banyak digunakan oleh anak kost atau dipasang pada tempat tidur bertingkat. Karena memiliki ukuran 90 x 200 cm, kasur ini hanya muat untuk satu orang saja.
2. Small Double Bed 120 x 200 cm
Untuk jenis yang selanjutnya adalah Small Double Bed dengan ukuran 120 x 200 cm. Kasur yang satu ini memang bisa digunakan untuk tidur 2 orang, hanya saja terkadang masih cukup sempit jika digunakan 2 orang. Jenis kasur ini banyak digunakan di hotel atau kamar penginapan.
3. Double Bed 140 x 200 cm
Ketiga ada Double Bed dengan ukuran 140 x 200 cm. Kasur yang satu ini dapat menjadi alternatif yang baik untuk menengahi antara kasur ukuran lebar 120 cm dan juga 160 cm. Ukuran kasur ini juga cocok untuk ditempatkan di kamar dengan ukuran 3 x 3 meter. Maka banyak pasangan yang baru saja menikah memilih untuk menggunakan kasur dengan ukuran 140 x 200 cm.
4. Queen Size Bed 160 x 200 cm
Jika kalian masih kurang nyaman untuk menggunakan kasur dengan ukuran 140 x 200 cm, kalian dapat beralih untuk menggantinya dengan ukuran yang lebih lebar, yakni 160 x 200 cm. Kasur ini juga dikenal dengan jenis Queen Size Bed.
5. King Size Bed 180 x 200 cm
Jenis yang selanjutnya adalah King Size Bed dengan ukuran 180 x 200 cm. Kasur yang satu ini biasanya digunakan untuk main bedroom di rumah kelas menengah ke atas. Dan banyak digunakan juga untuk mereka yang sudah memiliki pasangan.
6. Super King Bed 200 x 200 cm
Dan untuk jenis yang terakhir adalah Super King Size Bed ukuran 200 cm x 200 cm. Kasur ini sangat cocok ditempat di ruangan kamar yang luas dengan ukuran 4 x 4 meter. Banyak digunakan di Villa atau Hotel kelas premium suit atau presidensial suit.
Sangat lega digunakan untuk 2 orang atau bagi mereka pasangan yang baru memiliki momongan, kasur ini masih sangat lega untuk ditempati. Untuk harganya tentunya lebih mahal dibandingkan jenis-jenis ukuran sebelumnya.
Itulah beberapa informasi lengkap mengenai ukuran standar kasur tempat tidur yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat ahlikuli.com sampaikan, semoga bermanfaat. Jangan lupa juga untuk simak informasi lain mengenai BIAYA BANGUN RUMAH TYPE 70.
Posting Komentar untuk "12 Ukuran Standar Kasur Tempat Tidur 2022 : Jenis & Penjelasan"