Ingin Membeli Excavator Saat Pandemi? Ini Tipsnya!


Dua tahun sejak kemunculan virus corona di tengah masyarakat Indonesia, kini mau tidak mau kita dituntut hidup berdampingan dengan virus tersebut. Pemerintah mulai membuka sejumlah akses dan memperlonggar peraturan dimana masyarakat dapat berkegiatan dengan protokol kesehatan yang telah ditentukan.





Salah satunya adalah pembangunan infrastruktur jalan dan berbagai infrastruktur lainnya. Pembangunan ini diharapkan dapat memberi akses lebih luas kepada masyarakat serta mengangkat perekonomian dimana pembangunan tersebut dilakukan.





Juga, berbagai sektor lain yang mulai menggeliat setelah banyak hal tertunda di awal munculnya COVID-19 ini. Sektor alat berat menjadi salah satu sektor yang mulai bangkit perlahan dengan kembali aktifnya pembangunan dan pertambangan di Indonesia. Beberapa sumber menyebutkan bahwa produksi alat berat excavator dapat menembus angka 5.000 unit di tahun 2021 ini.





Jika Anda adalah salah satu dari sekian banyak konsumen yang hendak membeli alat berat di masa pandemi, maka artikel ini sangat pas untuk menjadi referensi.





Tips Membeli Excavator di Tengah Pandemi





beli excavator




Pandemi COVID-19 telah membatasi banyak hal dari kehidupan dan masyarakat. Banyak hal yang tertunda untuk diselesaikan dan banyak peraturan dikeluarkan guna memutus mata rantai penyebaran. Hal tersebut mulai menunjukkan kemajuan saat masyarakat berhasil beradaptasi dengan kembali membaiknya ekonomi, termasuk merebaknya pembangunan.





Berikut beberapa tips untuk membeli excavator di tengah masa pandemi, antara lain:





a. Menentukan Spesifikasi Sesuai Kebutuhan





Hal paling mendasar yang dapat dilakukan adalah menentukan spesifikasi alat berat excavator yang disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Misal, membutuhkan excavator yang lincah dan compact, maka dapat memilih medium excavator.





Menentukan spesifikasi ini juga sangat diperlukan untuk menghindari pembelian excavator yang tidak sesuai dengan kebutuhan. Ketidak sesuaian spesifikasi excavator dengan kebutuhan yang ada dapat menimbulkan kerugian materi akibat pemborosan biaya, alat berat yang tidak dapat bekerja dengan efisien dan operator alat berat yang tidak sesuai dengan alat yang ada.





Anda dapat mencari informasi mengenai spesifikasi alat berat excavator melalui katalog yang tersedia secara online maupun offline. Saat ini, banyak merk alat berat yang menaruh katalog produk excavator pada website resmi perusahaan yang memuat informasi menyeluruh perihal produknya.





Selain itu, Anda dapat berkonsultasi atau menanyakan perihal spesifikasi alat berat pada orang atau pihak yang sudah ahli di bidangnya. Jadi, Anda akan mendapat informasi serta tips dan trik untuk memilih alat berat excavator yang sesuai dengan kebutuhan.





b. Memilih Alat Berat dengan Komponen Berkualitas





Suatu alat berat tersusun dari ribuan jenis spare part serta komponen, dimana masing-masing alat bekerja dan berkaitan dengan satu sama lain guna menghasilkan performa yang optimal dan sesuai dengan harapan penggunanya.





Maka dari itu, sangatlah penting untuk memilih alat berat excavator yang mempunyai komponen dan spare part berkualitas tinggi di kelasnya. Hal ini untuk menghindari adanya kerusakan ataupun kegagalan dari komponen transmisi, mesin atau motor yang bisa menghambat kinerja alat berat. Dengan adanya gangguan, maka pemilik akan mengalami kerugian waktu dan biaya akibat gangguan yang ada.





Anda juga dapat memilih alat berat excavator yang menawarkan garansi menyeluruh dalam jangka waktu tertentu. Jika terdapat gangguan, maka Anda dapat berkonsultasi dengan teknisi atau membawa langsung excavator ke workshop untuk mendapatkan penanganan dengan cepat dan tepat.





c. Layanan Purna Jual Baik





beli excavator




Aspek ketiga yang dapat digunakan sebagai acuan memilih excavator adalah layanan purna jual yang baik. Yang dimaksud adalah ketersediaan spare part dan kepastian waktu dari ketersediaan barang yang sifatnya pasti.





Apabila excavator Anda mengalami gangguan dan membutuhkan spare part dengan segera namun spare part tersebut langka, maka dapat mempengaruhi kinerja excavator dan merugikan waktu dari pemilik. Selain itu, alat berat yang mengalami kerusakan harus segera ditangani agar kerusakan tidak bertambah parah di kemudian hari.





Tingkat pelayanan juga dapat menjadi aspek lainnya untuk diperhatikan, yakni keramahan dan profesionalitas pelayanan yang ditawarkan. Hal ini terbilang remeh, namun akan sangat terasa apabila excavator Anda mengalami gangguan. Pelayanan yang cepat, tepat dan ramah tidak hanya menguntungkan excavator, namun juga Anda sebagai pemilik alat berat tersebut.





Pastikan alat berat yang Anda beli memiliki teknisi atau mekanik yang bekerja dengan efisien, tepat dan cepat untuk memperbaiki alat berat.





d. Biaya Operasional Terjangkau





Aspek keempat yakni biaya operasional yang rendah. Setelah membeli alat berat excavator, biaya yang harus ditanggung pemilik alat berat adalah biaya operasional dan biaya perawatan. Yang dimaksud biaya operasional yakni biaya yang muncul pada setiap jam pengoperasian alat berat – seperti bahan bakar, ban, undercarriage, spare part dan preventive maintenance yang harus sering diganti guna menghindari aus.





Untuk hal ini, Anda dapat berkonsultasi dengan perusahaan penyedia alat berat untuk mendapat estimasi detail mengenai biaya yang akan muncul selama umur excavator tersebut. Anda dapat memilih alat berat dengan biaya konsumsi bahan bakar rendah guna memperketat pengeluaran.



class = "fb-comments"
data-href = "https://arparts.id/alatberat-excavator-tipsexcavator/"
data-numposts = "10"
data-lazy = "true"
data-colorscheme = "light"
data-order-by = "social"
data-mobile=true>


Posting Komentar untuk "Ingin Membeli Excavator Saat Pandemi? Ini Tipsnya!"