65 Harga Borongan Bangunan Terbaru 2022

Harga Borongan Bangunan – Bagi kalian yang ingin membuat rumah atau merenovasi rumah kalian harus terlebih dahulu memiliki lahan kosong atau tanah terlebih dahulu. Setelah itu penghitungan upah borongan bangunan juga harus kita catat dan atur agar nantinya pengeluaran untuk membangun sebuah rumah lebih tertata dan terencana. Berbicara mengenai rumah, banyak sekali biaya yang harus kita keluarkan jika ingin membangun sebuah rumah impian yang kita inginkan.


Pembangunan sebuah rumah yang kita inginkan tentu membutuhkan banyak sekali bahan bangunan serta tukang yang ahli agar rumah dapat terwujud sesuai dengan keinginan kita. Berbicara mengenai harga borongan bangunan, upah pekerja di setiap daerah tentunya berbeda-beda. Hal tersebut biasanya dengan melihat UMR atau UMK yang ada di setiap daerah. Untuk daerah atau kota-kota besar biasanya upah harian para pekerja bangunan berkisar Rp 100 ribu hingga Rp 150 ribu per harinya.




Namun untuk harga borongan bangunan tentunya berbeda dengan harga upah pekerja bangunan dengan sistem harian. Nah disini kita akan membahas mengenai cara menghitung harga borongan bangunan atau upah borongan yang baik dan benar. Dan kami juga menyarankan untuk soal pemilihan tukang, kalian wajib memilih tukang yang sudah ahli dalam hal bangunan agar nantinya rumah yang kita inginkan dapat terwujud dengan sempurna.


Nah daripada penasaran lebih baik langsung saja kita simak ulasan mendalam mengenai harga borongan bangunan terbaru yang dapat langsung kalian simak berikut ini.


Harga Borongan Bangunan Terbaru


Harga Borongan Bangunan Terbaru

Harga Borongan Bangunan Terbaru


PEKERJAAN PERSIAPAN


Direksikit : 73.000/m2

Bouwplank : 35.700/m1

Pekerjaan Pemagaran: 32.500 /m1


PEKERJAAN GALIAN DAN PONDASI


Galian Tanah Pondasi :94.500/m3

Pasang batu kali :99.500/m3 (termasuk urug pasir bawah Pondasi)

Urungan Tanah leveling lantai : 66.000 /m3

Lantai Kerja :28.500/m2


PEKERJAAN BETON BERTULANG


Beton Sloof 20×40 : 78.000/m1

Beton Bertulang kolom Praktis 10×12 :48.000 /m1

Beton Bertulang Ring Balok 10×12 :54.000/m1

Beton Balok Dak 40×20 :78.000/m1

Beton Plat Dak :68.000/m2


PEKERJAAN PASANG BATA


Pasang Bata : 29.000/m2

Pekerjaan Plester+ Aci : 35.500/m2

Sekonengan : 22.500/m1

Sudutan : 20.000/m1

Tali Air : 20.000 /m1


PEKERJAAN KUSEN


Pasang Kusen Pintu : 175.000/unit

Pasang Daun Pintu Panel : 195.000/unit

Pasang Kusen Jendela : 98.000/unit

Pasang Daun Jendela : 92.000/unit


PEKERJAAN RANGKA ATAP


Pasang atap : 132.000/m2 ( termasuk pas Kuda2, usuk ,reng)

Kerpus: 97.000/m1

Listplank : 57.000/m1

pekerjaan pasang talang : 68.000/m1


PEKERJAAN PLAPON


Pekerjaan pasang Plapon gypsum : 34.000/m2

Pasang List Plapon gypsum : 17.500/m1


PEKERJAAN KERAMIK

Pasang Keramik Lantai



  • 30×30 : 35.000/m2

  • 40×40 : 38.500/m2

  • 60×60: 47.500/m2

  • 80×80: 53.600/m2

  • 100×100 : 62.400/m2


Pasang Keramik Lantai KM : 48.000/m2


Pasang Keramik Dinding : 58.000/2

Pasang Keramik Plin : 31.300/m1


PEKERJAAN LISTRIK


Stop Kontak : 88.000/titik

Fiting lampu + saklar: 105.000/titik


PEKERJAAN SANITASI


Pasang Closet Duduk :225.000/unit

Pasang Closet Jongkok : 145.000/unit

Pasang Wall Shower : 78.000/unit

Pasang Wastafel : 199.000/unit

Pasang Floordrain : 38.000/unit

Pasang Kran : 25.000/unit

Pasang Bath Up :1.380.000/unit

Pemipaan Air Bersih : 28.500/m1

Pemipaan Air Kotor : 38.000/m1

Bak Kontrol :478.000/unit


PEKERJAAN PENGECATAN


Cat Dinding : 19.500/m2


Pengecatan Duco



  • cat kusen  : 97.000/m1 (berikut material)

  • cat daun jendela : 90.000/m1 (berikut material)

  • cat  daun pintu panel : 900.000/pintu (berikut material)

  • cat ram/list jendela : 52.000/m1 (berikut material


PEKERJAAN BONGKARAN


Bongkaran Atap : 48.500 /m2

Bongkaran Dinding : 38.000/m2

Pembersihan bongkaran : 42.000/m2


Cara Menghitung Upah Pekerja Borongan Bangunan


Untuk menghitung upah pekerja borongan, kalian dapat menggunakan rumus yang berdasar pada prinsip keilmuan sipil atau teknik sipil. Rumus tersebut memang tidak sering digunakan oleh sebagian orang, namun ada juga yang menggunakan rumus yang satu ini. Seperti apa rumusnya, kita simak berikut ini.



  • Harga Upah Borongan = (waktu hari kerja x upah harian) + keuntungan yang diharapkan


Nah itulah beberapa pembahasan yang dapat kami sampaikan mengenai harga borongan bangunan terbaru yang dapat kami sampaikan. Sebelumnya kalian juga dapat membaca artikel lain mengenai harga borongan cat tembok per meter di postingan sebelumnya. Sekian dari kami, semoga artikel diatas dapat bermanfaat bagi kalian semua dan terima kasih atas perhatiannya.


Posting Komentar untuk "65 Harga Borongan Bangunan Terbaru 2022"