Harga Batu Alam Beserta Ukurannya Terbaru 2022

Harga Batu Alam – Eksterior merupakan bagian penting dalam suatu bangunan karena tampilan luar lah yang dilihat pertama kali oleh orang. Memilih desain eksterior rumah memang penting dimana menentukan gaya sebuah bangunan apakah termasuk victorian, craftsman, kontemporer, mediteranian, mid century atau yang lain nya. Penggunaan material dalam eksterior juga penting agar nuansa gaya bangunan lebih terasa.


Batu alam merupakan material yang digemari banyak orang karena dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan mulai interior dan seringkali pada eksterior. Produk batu alam tidak dijual dalam bentuk bongkahan saja, sering kita jumpai batu alam dalam bentuk keramik dengan berbagai ukuran. Batu alam juga memiliki berbagai bentuk dan corak menarik yang dapat disesuaikan dengan warna cat rumah, pagar, kanopi maupun eksterior lain nya.


Kesan elegan maupun minimalis dapat muncul jika menggunakan batu alam, tak heran jika banyak desainer menggunakan nya. Pada dasarnya batu alam sering diterapkan sebagai penutup dinding sehingga nampak berkarakter. Daya tahan batu alam juga maksimal karena awet dari serangan lumut dan tanaman liar. Pemasangan nya pun cukup mudah karena tinggal mengunakan lapisan semen sebagai perekatnya. Batu alam juga mampu memberikan sentuhan estetik pada rumah anda karena banyak yang dipahat bahkan diukir.


Memang harga batu alam dirasa cukup mahal, namun mampu memberikan kesan mewah pada bangunan anda. Jika anda ingin membuat teras semakin modern maka dapat mengkombinasikan nya dengan atap gypsum, pemilihan cat dan furniture terbaik. Ukuran batu alam pun beragam dimana dapat dengan mudah anda terapkan dalam setiap sudut dinding rumah. Semakin baik finishing maka harga batu alam akan semakin mahal, jadi pilihkan sesuai kebutuhan anda.


Harga Batu Alam


Harga Batu Alam

Harga Batu Alam


Mahal atau tidaknya harga batu alam dipengaruhi oleh jenis, corak, warna, finishing dan ukuran nya. Oleh karena itu anda perlu mempertimbangkan kriteria batu alam yang sesuai dengan tampilan eksterior rumah anda. Kualitas, kemampuan dan daya tahan nya memang tak perlu diragukan lagi, sebagai referensi kami akan memberikan informasi harga batu alam yang ada di Indonesia berikut ini.




















































































































































































JenisUkuranHarga
Andesit Polos Bakar15 cm × 30 cmRp. 86.000
Andesit Polos Bakar20 cm × 40 cmRp. 91.000
Andesit Polos Bakar30 cm × 30 cmRp. 96.000
Andesit Polos Bakar30 cm × 60 cmRp. 101.000
Andesit Bintik Bakar15 cm × 30 cmRp. 91.000
Andesit Bintik Bakar20 cm × 40 cmRp. 96.000
Andesit Bintik Bakar30 cm × 30 cmRp. 101.000
Andesit Bintik Bakar30 cm × 60 cmRp. 106.000
Andesit Susun Sirih3 cm × 30 cmRp. 66.000
Andesit Susun Sirih3 cm × 40 cmRp. 75.000
Andesit Susun Sirih5 cm × 30 cmRp. 71.000
Andesit Susun Sirih5 cm × 40 cmRp. 81.000
Cobble Stone Andesit10 cm x 10 cm x 5 cmRp. 146.000
Cobble Stone Andesit10 cm x 10 cm x 3 cmRp. 126.000
Wall Cladding Satu Warna18 cm x 40 cmRp. 126.000
Wall Cladding Satu Warna18 cm x 50 cmRp. 136.000
Wall Cladding Kombinasi18 cm x 40 cmRp. 140.000
Wall Cladding Kombinasi18 cm x 50 cmRp. 151.000
Candi Merah10 cm x 20 cmRp. 86.000
Candi Merah15 cm x 15 cmRp. 86.000
Candi Merah15 cm x 30 cmRp. 96.000
Candi Merah20 cm x 40 cmRp. 101.000
Cupang Merah10 cm x 20 cmRp. 101.000
Cupang Merah15 cm x 15 cmRp. 101.000
Cupang Merah15 cm x 30 cmRp. 111.000
Cupang Merah20 cm x 40 cmRp. 121.000
Cupang Merah Susun Sirih3 cm x 30 cmRp. 106.000
Cupang Merah Susun Sirih3 cm x 40 cmRp. 111.000
Cupang Merah Susun Sirih5 cm x 30 cmRp. 107.000
Cupang Merah Susun Sirih5 cm x 40 cmRp. 112.000
Candi Hitam10 cm x 20 cmRp. 61.000
Candi Hitam15 cm x 15 cmRp. 62.000
Candi Hitam15 cm x 30 cmRp. 71.000
Candi Hitam20 cm x 20 cmRp. 72.000

Anda dapat memperoleh batu alam dari toko bangunan maupun pengrajin yang ada di wilayah anda. Jika anda ingin lebih murah maka tentukan jumlah pembelian lebih banyak dengan lokasi pengambilan yang lebih dekat. Pilih finishing yang sederhana saja sehingga anda tidak perlu mengeluarkan uang banyak. Jangan lupa juga cek kualitas batu alam apakah benar benar mampu bertahan lama.


Posting Komentar untuk "Harga Batu Alam Beserta Ukurannya Terbaru 2022"