Wheel Loader VS Excavator, Alat Berat Hitachi Mana yang Harus Dipilih?


Menyelesaikan sebuah pekerjaan dalam sebuah sektor industri tentu harus dilakukan dengan sangat teliti. Bukan tanpa alasan, sedikit saja kesalahan bisa berakibat fatal terhadap sebuah proyek mulai dari potensi menimbulkan kerugian hingga menyebabkan kecelakaan kerja. Inilah alasan mengapa pemilihan alat berat yang digunakan dalam sebuah proyek memiliki peranan yang sangat besar.





Ada berbagai jenis mesin yang bisa digunakan dalam berbagai sektor industri mulai dari excavator, wheel loader, hingga bulldozer. Kalangan orang awam tentu seringkali sulit membedakan ketiga jenis mesin ini, namun para pakar di duna industri tentu bisa dengan mudah membedakannya.





Untuk memilih mesin yang lebih sesuai dengan kebutuhan pekerjaan, tentu perlu dilakukan perbandingan terlebih dahulu antara beberapa mesin dari brand tertentu. Diantara beberapa brand mesin konstruksi, brand Hitachi menjadi brand yang cukup banyak diperhitungkan dalam pengadaan alat berat wheel loader maupun excavator.





Brand ini memiliki beberapa tipe dari kedua jenis mesin ini sehingga lebih mudah menyeleksi jenis dan tipe mesin yang dibutuhkan untuk menyelesaikan sebuah pekerjaan industri. Lantas bagaimana cara membandingkan kedua jenis mesin konstruksi ini? Berikut ulasannya.





Sesuaikan Spesifikasi Pekerjaan dengan Spesifikasi Mesin





wheel loader
ivtinternational.com




Wheel loader dan excavator biasanya digunakan untuk memindahkan material tertentu di sebuah lokasi kontruksi. Perbedaannya adalah wheel loader memiliki roda di bagian bawah mesin sehingga bisa digunakan untuk memindahkan material ke tempat yang cukup jauh dari tempat asal dengan lebih cepat terutama jika medan lokasi memiliki permukaan yang rata.





Mesin excavator sendiri memang tidak memiliki roda sehingga agak kesulitan berpindah tempat dengan cepat, namun excavator memiliki keunggulan lain dengan keberadaan shoe yang membuat excavator mampu melewati berbagai medan di lokasi konstruksi. Keberadaan arm dan boom pada excavator juga membuat excavator lebih mudah digunakan untuk menggapai material dalam jarak cukup jauh sehingga excavator bisa memindahkan material tanpa harus berpindah tempat.





Perbedaan spesifikasi antara roda dan shoe yang dimiliki kedua jenis mesin ini bisa menjadi pertimbangan utama saat menentukan pemilihan jenis mesin yang akan digunakan. Sesuaikan spesifikasi lokasi pekerjaan, jenis material, dan jarak pemindahan atau pengerjaan material untuk mempertimbangkan apakah akan menggunakan wheel loader atau excavator.





Effort Operator Selama Penggunaan





alat berat Hitachi
equipina.com




Bukan hanya melihat dari kesesuaian fungsi dan spesifikasi pekerjaan, pemilihan alat berat antara wheel loader dan excavator juga harus mempertimbangkan effort atau aspek operator selama menggunakan mesin tersebut. Saat pekerjaan membutuhkan mesin bertenaga besar serta menuntut penggalian atau pemindahan material dalama jumlah sangat banyak, maka tentu excavator jauh lebih disarankan karena operator tidak akan terlalu kelelahan mengoperasikan excavator.





Namun jika wheel loader dipilih untuk pekerjaan jenis ini, maka operator harus bekerja extra keras untuk dapat menyelesaikan pekerjaan dengan maksimal. Bukan tanpa alasan, keefektifan penggunaan mesin dari segi effort operator bisa mempengaruhi efektifitas pekerjaan hingga mengurangi risiko kesalahan penggunaan mesin. Memilih mesin hanya berdasarkan spesifikasi mesin tanpa mempertimbangkan sisi operator dan kebutuhan kerja juga bisa mempengaruhi risiko kecelakaan kerja yang mungkin terjadi.





Secara garis besar, excavator dan wheel loader memiliki fungsi yang serupa dengan spesifikasi produk yang juga tidak berbeda jauh. Kedua jenis mesin ini bisa digunakan secara berdampingan dalam satu proyek pekerjaan yang sama, namun juga bisa digunakan terpisah tergantung kebutuhan kerja.





Bukan hanya membandingkan antara jenis alat berat wheel loader dengan excavator, alangkah lebih baik jika pemilihan mesin juga dilakukan dengan membandingkan tipe-tipe yang ada diantara kedua jenis mesin tersebut. Brand Hitachi menjadi salah satu brand yang menyediakan berbagai tipe dari kedua jenis mesin tersebut sehingga akan lebih mudah untuk memilih tipe mesin yang akan digunakan jika membandingkan mesin dari brand yang sama. Ketelitian pemilihan mesin ini juga perlu diperhatikan dengan seksama terutama jika mesin akan digunakan dalam jangka waktu yang panjang seperti wheelloader yang digunakan dalam bidang industri perkebunan maupun excavator yang digunakan dalam bidang konstruksi. Pemilihan alat berat yang tepat akan memberikan pengaruh terhadap kelancaran dan kesuksesan sebuah proyek bidang industri.



class = "fb-comments"
data-href = "https://arparts.id/wheel-loader-vs-excavator-alat-berat-hitachi-mana-yang-harus-dipilih/"
data-numposts = "10"
data-lazy = "true"
data-colorscheme = "light"
data-order-by = "social"
data-mobile=true>


Posting Komentar untuk "Wheel Loader VS Excavator, Alat Berat Hitachi Mana yang Harus Dipilih?"