Spesifikasi mesin selalu menjadi satu hal yang menarik perhatian jika membicarakan mengenai excavator. Excavator sendiri merupakan salah satu jenis alat berat yang sering digunakan untuk membantu pengerjaan berbagai proyek di Indonesia.
Mulai dari proyek pembangunan hingga operasional perkebunan dan pertambangan seringkali menggunakan alat berat ini untuk memindahkan berbagai jenis material. Jenis excavator yang digunakan juga cukup beragam mulai dari mini excavator, midi excavator, hingga heavy excavator.
Salah satu brand yang dipercaya memiliki produk excavator berkualitas tinggi yang tepat digunakan sesuai dengan kebutuhan pasar di Indonesia adalah brand Kobelco. Diantara puluhan jenis excavator yang dimiliki, excavator Kobelco SK35SR-6 menjadi salah satu jenis yang cukup banyak dipilih oleh berbagai kalangan pemain excavator di Indonesia.
Spesifikasi Unggul SK35SR-6
Alasan para pemain excavator di Indonesia banyak memilih tipe excavator SK35SR-6 ini karena excavator ini dinilai memiliki spesifikasi yang unggul untuk kategori mini excavator. Mini excavator seringkali digunakan untuk memindahkan material yang tidak terlalu banyak sehingga tepat digunakan di beberapa bidang seperti perkebunan.
Memiliki kapasitas bucket 0,11 m3, excavator ini diproduksi dengan menggunakan model engine YANMAR 3TNV82A-B. Dengan model mesin ini, kapasitas bucket yang ada sangat sesuai untuk pengerjaan proyek atau pemindahan material di ruang yang kecil.
Excavator Kobelco SK35SR-6 ini juga memiliki swing speed 8,4 min-1 dengan travel speed mencapai 4,4 km/h. Kapasitas swing speed dan travel speed ini membuat excavator bisa bebas bergerak sehingga proses pengerjaan berbagai kebutuhan terselesaikan dengan lebih cepat.
Kelincahan performa excavator ini juga didukung dengan kapasitas track shoe yang mencapai 300 mm. Jenis material track shoe yang digunakan juga merupakan jenis rubber sehingga sangat sesuai dengan kondisi medan di Indonesia.
Keunggulan Excavator SK35SR-6
Dengan berbagai spesifikasi yang dimilikinya, pada dasarnya excavator ini telah memiliki performa yang unggul dari berbagai sisi. Meski memiliki ukuran yang mini, namun excavator ini tetap dinilai lebih unggul digunakan pada sektor perkebunanan dibandingkan dengan tipe excavator lainnya karena memiliki keunggulan lain yang tidak kalag memesona.
Excavator Kobelco SK35SR-6 ini menggunakan mode konservasi energi S yang mampu mengonsumsi bahan bakar 25% lebih hemat daripada mode konservasi energi H. Tentu hal ini menjadi suatu keunggulan karena performa excavator tetap berjalan maksimal meski bahan bakar yang digunakan lebih sedikit.
Selain itu, excavator ini memiliki kabin yang cukup luas dibandingkan dengan jenis mini excavator lainnya. Hal ini tentu membuat operator lebih nyaman saat menggunakan excavator ini.
Data status operasi excavator juga terlihat jelas dan detail pada monitor yang diletakkan di kabin excavator. Tidak berhenti sampai disini, keunggulan excavator canggih ini juga semakin lengkap dengan kehadiran sistem filter iNDr.
Sistem filter iNDr ini diletakkan pada bagian depan sistem pendingin excavator sehingga mesin excavator tetap berada pada suhu yang dingin meski excavator telah bekerja untuk durasi yang cukup lama. Sistem filter iNDr ini juga bekerja dengan memastikan kondisi mesin bersih dari debu dan kotoran sehingga suhu mesin tetap dapat terjaga.
Itulah beberapa keunggulan dan spesifikasi yang dimiliki oleh excavator SK35SR-6 dan telah berhasil membawa excavator ini mendapatkan predikat excavator mini berkualitas tinggi. Dengan adanya berbagai spesifikasi unggul ini, excavator SK35SR-6 ini kini banyak diburu oleh berbagai kalangan pemain excavator di Indonesia.
Excavator Kobelco SK35SR-6 ini dinilai memiliki perfoma tinggi meski termasuk dalam kategori mini excavator sehingga sangat direkomendasikan untuk bidang perkebunan dan pertambangan di Indonesia. Performanya yang stabil di berbagai medan lapangan juga membuat excavator ini diyakini akan membuat berbagai proyek yang ada memberikan hasil yang maksimal.
class = "fb-comments"
data-href = "https://arparts.id/inilah-spesifikasi-unggul-yang-dimiliki-excavator-kobelco-sk35sr-6/"
data-numposts = "10"
data-lazy = "true"
data-colorscheme = "light"
data-order-by = "social"
data-mobile=true>
Posting Komentar untuk "Inilah Spesifikasi Unggul yang Dimiliki Excavator Kobelco SK35SR-6"