PEDOMAN PEMASANGAN
PEMASANGAN PADA KONSTRUKSI BAJA
PENGIKATAN DENGAN CARA LAS
PERSIAPAN PENGECORAN
PERSIAPAN PENGECORAN
- Floor deck dapat dipasang diatas tumpuan Portal konstruksi Baja, Portal konstruksi Beton, Konstruksi pas. Batu bata.
- Panjang floor deck yang dipesan minimal harus dapat menutup 2 bangunan dan mengingat panjang dek yang dapat dipasang dengan mencapai 12 m maka sebaiknya dapat menutup jarak bentang seefisien mungkin.
- Sambungan di antara 2 panjang panel krisdek diusahakan seminimal mungkin.
- Pada waktu beton masih basah, panel dek berfungsi sebagai begisting yang aman, meskipun demikian harus dihindari pemutusan beban dan dianjurkan pula menggunakan papan untuk lintasan pekerja.
Pemasangan Bondek |
PEMASANGAN PADA KONSTRUKSI BAJA
- Pemasangan floor deck diatas tumpun portal baja baru dapat dilakukan setelah Konstruksi portal baja selesai di lot dan di waterpas. Pada umumnya dipasang sebagai bentang yang menerus yang harus menggunkan ikatan las listrik atau paku tembak.
- Jarak pemikul akhir ditentukan oleh gaya geser,umumnya +/- 5 cm.
PENGIKATAN DENGAN CARA LAS
- Pada bagian ujung dek,di las cantum berdiameter 10 mm, pada bagian rata sisi-sisi rusuk panel dengan arah pengelasan dari atas ke bawah.
- Pada tumpuan tengah setiap panel dek dilas pada bagian rata sisi rusuk betina. Kawat las yang digunakan harus bermutu tinggi dari jenis baja colulose AC/CD berukuran 3,25 mm
PERSIAPAN PENGECORAN
- Sebelum pengecoran dilakukan penyempurnaan pemasangan dek dengan cara :
- Penutupan lubang rusuk dek pada sisi bidang lantai cor dengan menggunakan pita perekat.
- Penyempurnaan sambungan tumpuan sisi rusuk panel dek sejarak +/- 100cm dengan alternatif dilas cantum, di rivet dia 5 mm, di sekrup.
- Bila dalam perhitungan diperlukan danya penahan geser, maka penahan geser tersebut dilas/tertanam pada balok tumpuan diantara lembeh rusuk dek. Jrak dari ujung penahan geser ke permukaan beton tidak boleh kurang dari selimut beton (+/- 25 mm) jarak penempatan harus dihitung berdasarkan diagram gaya lintang balok.
- Tulangan sudut agar dapat dicapai pembebanan yang merata serta mengatasi keretakan lantai beton akibat perubahan temperatur disarankan untuk menggunakan tulangan susut Wermesh M-12.
PERSIAPAN PENGECORAN
- Tiang Penyangga sementara diperlukan untuk mencegah lendutan pada saat masih basah, tergantung dari keadaan betonnya, biasanya penyangga sementara ini dapat dilepas setelah umur beton mencapai 7 – 14 hari
Posting Komentar untuk "Metode Pemasangan Bondek (Floor Deck)"